​Rencana Pembangunan Kawasan Pameran Sampit Expo Masih Terkendala, Aduh Kenapa Lagi Ya ? 

    0
    15

    SAMPIT – Rencana Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur yang menginginkan tempat khusus untuk pameran Sampit Expo nampaknya masih terkendala. Pasalnya hampir 1 hektare tanah masih dalam tahap pembebasan lahan.

    “Untuk pembangunan masih kendala. Jadi masih ada sebagian lahan yang belum dibebaskan kurang lebih 1 hektare,” ucap H. Akhmad Taufik, ST. MT, Kabid Penataan Bangunan dan Pembanguan Permukiman, Dinas PU-PR, kepada beritasampit.co.id, Kamis,(27/4/2017).

    Pembangunan Kawasan Pameran Sampit Expo ini akan memakan dana kurang lebih Rp 40-50 Milyar dengan mengunakan sistem proyek multiyears.

    “Untuk pembangunan ini disarankan untuk kurang lebih 2 tahun dengan memakan dana 40-50 Milyard dengan multiyears,” tambah Ahmad Taufik

    Perlu diketahui pembangunan kawasan pameran Sampit Expo ini masih dalam tahap pra rencana dan masih menunggu hasil dari keputusan pihak-pihak terkait.

    (bnr/beritasampit.co.id)